setelah lulus disalah satu akademi kebidanan di Martapura tepatnya setelah yudisium, aku nganggur selama sebulan. entah aku malas, malas atau malas. yang pasti alasannya itu adalah MALAS.
berkat ketangguhan seorang teman yang telah bekerja berhasil memanasi mamake di rumah. walhasil aku dipaksa (tepatnya DISERET hahaha) untuk melamar pekerjaan. dan akhirnya aku gagal (ditolak oleh salah satu puskemas di kecamatan tempatku tinggal). ini kegagalan yang pertama. tapi yang kedua aku berhasil diterima di RSUD yang lumayan jaraknya dari rumahku.
ini awal petaka menurutku. orang-orang mengira bekerja di rumah sakit itu KEREN (note : hanya orang-orang tertentu yang merasa itu keren, termasuk mamake). padahal, untuk pertama aku mengira ini akan menyenangkan. ternyata sama saja. jika sampai melakukan kesalahan, kesalahan itu akan menjadi gossip di seantero rumah sakit. TKS macam kami ini menurutku hanya akan jadi pembantu yang ga penting dirumah sakit.
jika saat itu tidak begitu ada pasien, apabila kerjaanmu cuma duduk saja maka bersiaplah kena cibiran. padahal digaji saja belum. hiks (menderitanya aku).
yaaah, ini siiih biasa... yang penting ilmu yang didapat.
TKS di tempatku berkerja ada 10 orang (lumayan banyak, banyak banget malah)
foto diatas diambil saat makan di taman (standar kegiatan saat jam makan dan tidak ada pasien)
dewi, linda dan saya
Semoga saja kedepannya aku dapat pekerjaan yang lebih baik. Amien..
Tidak ada komentar:
Posting Komentar